Preloader

Unmuha Website www.unmuha.ac.id

34 Mahasiawa PMM3 Menerima KHS pada FAI UNMUHA

Pertukaran Mahasiswa Merdeka angkatan ke-3 (PMM3) telah menyelesaikan kewajibannya di Universitas Muhammadiyah Aceh per januari ini setelah kurang lebih selama 4 bulan melaksanakan tugas belajar dalam program PMM 3 sejak September 2023 lalu.
Setelah menggelar pelepasan secara menyeluruh dengan civitas akademika Universitas Muhammadiyah Aceh pada hari kamis 11 Januari 2024 lalu, Fakultas Agama Islam (FAI) kembali mengadakan perpisahan khusus dengan beberapa mahasiswa program PMM 3 pada hari sabtu 13 Januari 2024 bertepatan dengan agenda pembagian KHS kepada masing-masing mahasiswa inbound Universitas Muhammadiyah Aceh tersebut.


Dekan Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Aceh, Dr. Rosnidarwati, S.Ag., M.A dalam sambutannya menyampaikan pesan kepada mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia tersebut, bahwa FAI akan selalu menerima dengan tangan terbuka jika ada yang ingin kembali mengambil program yang sama di masa mendatang. Ibu Dekan FAI juga menegaskan akan menerima kedatangan para mahasiswa jika ingin kembali meskipun dengan alasan lain selain belajar.
Beliau juga mengingatkan kepada para mahasiswa agar meninggalkan hal-hal yang buruk yang didapatkan disini dan hanya membawa hal-hal yang baik ketika kembali ke daerah asal masing-masing. Disarankan juga agar para mahasiswa juga sebaiknya menyelesaikan segala sesuatu yang belum selesai disini agar yang pergi dan yang ditinggalkan sama-sama saling berpisah dengan ikhlas.

Puji Aryani, Ph.D selaku Kaprodi Perbankan Syariah dalm pesannya mengambil potongan dari ayat al qur’an “Allah menjadikan kita bersuku-suku dan berbangsa-bangsa agar saling mengenal” hal tersebut telah ananda kali lakukan selam program ini berlangsung.

Salah seorang perwakilan mahasiswa PMM 3 yang berasal dari Universitas Hamzanwadi Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, Baiq Helmalya Rosita dalam kesan dan pesannya menuturkan bahwa mereka sangat senang mendapatkan kesempatan untuk belajar meski sesaat di Aceh khususnya di Universitas Muhammadiyah Aceh karena menurutnya warga Aceh sangat ramah, sopan dan menjaga dengan tinggi marwah dan martabat perempuan. Dosen-dosen di Fakultas Agama Islam juga sangat ramah terhadap mahasiswanya dan yang paling berkesan katanya walau Lombok mendapatkan julukan kota dengan seribu masjid, namun baru kali ini mereka menemukan masjid-masjid di Aceh dengan mukena bersih dan ter-laundry hingga sangat nyaman untuk digunakan.
Acara puncak yaitu penyerahan KHS sebagai bukti pencapaian beljar selama 1 semesster di Unmuha kepada 34 orang mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka 3 oleh Dekan Fakultas Agama Islam, Dr. Rosnidarwati, S.Ag., M.A yang didampingi oleh Wakil Dekan I, Qurratu ‘Aini, S.Si., M.Pd serta masing-masing Kaprodi.

Red. (Aan & Dedi Z)

About
Dosen Prodi Perbankan Syariah Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Aceh, Sekretaris Prodi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Aceh.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *